Tengok Blog Samping : 15 Desain Kemasan Makanan Terbaik 2014

15 Desain Kemasan Makanan Terbaik 2014

Sudah bukan zamannya lagi berjualan makanan yang cuma mengandalkan rasa. Pengemasan juga perlu dipercantik agar profit lancar.

Mengingat manusia lebih mudah tertarik secara visual, manfaatkan naluri ini untuk memasarkan produk makanan Anda dengan mudah. Jika bingung untuk mencari referensi, kami sudah menyediakan contoh kemasan makanan yang unik, inovatif, dan juga fungsional.

Silakan duduk menikmati artikel ini sambil mencicipi makanan ringan kesukaan Anda:


1. The Primal Kitchen

desain permen keren lucu menarik desainer indonesia

Ini adalah salah satu produk makanan sehat yang unik dari Inggris, karena bahan bakunya mengadaptasi menu santapan prasejarah. Bila Anda cermati, ada elemen-elemen khas lukisan manusia purba di dinding gua yang dipindahkan di bungkus The Primal Kitchen, yang membuat kesan prasejarah dalam produk ini menjadi kental. Dengan mengemas produknya lebih unik, diharapkan manusia moderen mau hidup sehat dengan mengikuti apa yang sudah dikonsumsi oleh nenek moyang mereka.


2. Aalbæk Specialiteter

desain sosis yang tidak membosankan

Di Indonesia, kita terbiasa melihat desain bungkus sosis yang 'apa adanya'. Sayang sekali, hal tersebut tidak berlaku di Denmark. Aalbæk Specialiteter memproduksi sosis yang mengenyangkan perut sekaligus membuat kemasan yang memanjakan mata.


3. Bacanha

desain kemasan makanan murah malang indonesia

Mari terbang ke Amerika Latin. Ada Bacanha, sebuah produk campuran untuk minuman cocktail yang kemasannya sangat eye-catching. Pertama-tama, produsen asal Brasil ini sengaja mengadopsi warna-warna mencolok, seperti kuning dan merah. Kemudian, mereka juga mempertontonkan artwork yang unik dan sesuai dengan kultur masyarakat Brasil yang selalu bersemangat dan ceria.


4. Guac Truck

desain packaging makanan yang fungsional bisa dibuat untuk
Filipina juga tak mau ketinggalan mencatatkan nama produknya sebagai desain kemasan terunik. Kali ini ada Guac Truck, sebuah franchise yang membuat makanan a la Meksiko. Yang unik, mereka tak hanya mengadopsi menu makanan dari negara lain, tetapi juga seni melipat dari Jepang, origami. Alhasil, selain memiliki food packaging yang unik, bungkus dari Guac Truck juga fungsional karena bisa digunakan sebagai mangkok.


5. Kallo
how to pack bread cookie cake
Kesadaran produsen makanan di Inggris akan pentingnya packaging kembali ditunjukkan oleh Kallo. Pembuat rice cake (roti yang terbuat dari beras) ini tak hanya menyuguhkan rasa, tetapi juga kemasan yang unik dengan beragam warna dan ilustrasi yang menarik.


6. Double 8

kemasan ice cream es krim keren
Khasiat susu Kerbau adalah bahan utama kelezatan Double 8, sedangkan desain kemasan mereka menjadi 'bumbu' rahasia penyokong profit dan branding. Ya, cara Double 8 mengemas produknya dengan memanfaatkan warna yang solid dan tipografi yang diulang-ulang menandakan branding statement yang kokoh. Selain itu, modernisme yang diadaptasi pada kemasan bisa membuat pengalaman konsumen menikmati es krim buatan Double 8 semakin berkesan.


7. The Jar Mates

kemasan toples eye-catching lucu
Produsen selai asal Yunani ini berhasil membuat sebuah terobosan dalam pengemasan produk. Tak hanya menampilkan buah yang ekstraknya diambil dan dijadikan selai, The Jar Mates juga menambahkan elemen unik, seperti pin-up girls, bentuk geometris yang kaku, plus warna yang terang. Semua elemen tersebut digabungkan menjadi satu dan membentuk kolase kemasan produk yang sedap dipandang.


8. Monsieur Moustache
kemasan saos keren menarik mudah dikenali
Apa jadinya bila simbol ikonik bertemu dengan ilustrasi yang menarik?

Monsieur Moustache Mustard sudah melakukannya. Kumis memang sudah menjadi ikon yang terlalu umum, terutama bagi kalangan hipster, tetapi Monsieur Moustache memodifikasinya dengan teknik pengemasan dan copywriting yang oke. Tak heran apabila produk ini tetap menarik di pasar, meskipun hanya memakai simbol yang pasaran.


9. Picnic

bungkus sandwich makanan ringan asyik keren dinamis
Menatap packaging lengkap dari Picnic dijamin bisa membuat Anda lapar, haus, dan ingin pergi piknik seketika. Picnic menyediakan setiap kebutuhan rekreasi Anda secara lengkap, mulai dari sandwich, air mineral, sampai kotak makan. Kesan fun - sebagaimana yang Anda rasakan saat berpiknik - tercermin sangat dari kemasan dan branding lengkap Picnic.


10. Maida's Particular

packaging toples menarik

Maida's Particular memiliki kemasan yang sangat elegan. Desainnya pun mewakili Cilento, lokasi biofarm (salah satu teknologi pertanian moderen) milik Maida. Tutup bagian atasnya dikustomisasi menyesuaikan isi dari toples, sedangkan label merek dan keterangan tambahan ada di samping toples dengan tulisan berwarna putih dan background hitam. Elegan nian.

11. NYC Spaghetti

kemasan spaghetti modern
Lagi, desain kemasan makanan unik kali ini datang dari Amerika Serikat. Berbeda dari food packaging lainnya yang terfokus pada bungkus, apa yang dilakukan Alex Creamer cukup 'nyeleneh'. Ia lebih suka mengustomisasi isi dari bungkus tersebut, yang kebetulan adalah spaghetti. Maka, jangan heran saat Anda membuka kemasan NYC Spaghetti, karena yang akan Anda temui pertama kali adalah miniatur Chrysler Building dari spaghetti.


12. OH SNAP!

cara mengemas manisan agar awet
Kemasan makanan penuh inovasi juga dimiliki oleh produsen manisan asal Amerika Serikat, OH SNAP! Dari luar saja desain kemasannya sudah cukup berkarakter, tapi tunggu dulu sampai Anda tahu fungsi lain dari kemasan ini. Ternyata, kemasan ini sangat dijamin higienitasnya dan bisa dipakai ulang. Benar-benar terapan nyata dari konservasi Bumi, bukan?
13. Gaea Fruit Bars
kemasan permen keren gaul disukai anak muda
Ini adalah hasil rebranding Gaea yang ingin lebih dikenal di kalangan remaja dan konsumen makanan sehat. Juga, berkat desain yang simpel dan moderen ini, masyarakat internasional pun akhirnya mulai melirik produk asal Yunani ini. Dengan tidak memajang terlalu banyak informasi seperti di kemasan makanan sehat ringan pada umumnya, Gaea jelas lebih efektif memasarkan produknya yang dibuat dari nabati asli dan rasa yang orisinal.


14. Teapee

Kemasan teh lucu unik gaul
Saat pertama kali melihatnya, mungkin Anda tidak akan menyangka bahwa gambar di atas adalah kemasan teh. Ide brilian milik Amerindian Herbal Tees ini mengadaptasi rumah milik suku kuno Indian yang bernama 'teepee'. Selain desain geometrisnya yang terlampau unik untuk kemasan teh, permainan kata dari Teapee juga tergolong inovatif.


15. Thelma's Threat

kemasan kue unik terbaik keren inovatif
Derek Lewis, pemilik Thelma's Threat, ingat betul masa-masa indahnya saat sang nenek, Thelma, sering membuatkannya biskuit kering (cookie) yang sangat enak. Memori indah tersebut pada akhirnya menginspirasi Derek dan ibunya untuk menjual cookie dengan resep rahasia sang nenek sekaligus membuat kemasan unik yang sepintas mirip oven tersebut.

Komentar