Memotivasi, Apakah Harus Dengan Cara Dibentak-Bentak dan Diteriaki ?

Image result for Motivation Training
Self Motivated is Most Important !

Masih sering melihat banyak motivator menggunakan teknik konvensional dalam memberikan motivasi. Yang paling dominan adalah dengan cara membuat yell atau malah diteriaki atau dibentak-bentak. Mungkin memang harus begini ya? Menumbuhkan self motivation pada diri seseorang? 

Apakah cara-cara seperti ini sudah teruji keberhasilannya? Apakah justru tidak menimbulkan efek negatif setelahnya, misalnya membuat orang semakin stress dan tertekan? Terutama jika teknik memotivasi ini diterapkan pada karyawan yang secara moral tidak bisa menghindar karena memang sudah "ditugaskan" mengikuti motivasi ini.

Saya tidak ahli dalam memberikan motivasi semacam ini, saya tidak mempelajarinya. Jika saya diminta untuk memberikan motivasi maka saya akan cerewet dulu untuk bertanya siapa audience saya, apa sebenarnya permasalahan yang dihadapi oleh mereka dan apa tujuan dari motivasi ini. 

Audiece yang segmented memudahkan saya untuk membuat materi motivasinya, dibandingkan audience yang umum, yang berbeda-beda permasalahannya. Tetapi jika memang terpaksa audience-nya adalah umum, maka mau tidak mau saya harus mengidentifikasi permasalahannya terkait dengan tujuan motivasi yang diharapkan.

Apa Arti Memberikan Motivasi Bagi Saya ?

Motivasi adalah memberikan dorongan untuk maju atau berkembang. Dan hal ini diberikan ketika kondisi audience mengalami stagnansi baik pada kinerja. Stagnansi ini lebih banyak pada permasalahan pola pikir dan kebuntuan solusi dalam permasalahan.

Terkait hal tersebut di atas, bagi saya memberikan motivasi adalah dengan cara memahamkan apa yang hendak mereka tuju dengan sebaik-baiknya, mengurai kondisi terkini dengan lebih realistik dan logis dan selanjutnya mengidentifikasikan permasalahan yang sebenarnya mereka hadapi dan memberikan berbagai solusi dan konsekwensinya.

Mungkin ini adalah teknik yang berbeda, dan yang jelas tidak ada teriakan atau bentakan dalam motivasi saya melainkan permainan intonasi kata untuk memberikan tekanan-tekanan pada hal-hal yang penting untuk dipahami.

Jadi, kuncinya MOTIVASI adalah memberikan SOLUSI kepada audience tentang apa yang akan mereka lakukan selanjutnya. Membentak dan meneriaki mereka bukanlah acara yang bijaksana agar mereka berpikir jernih untuk mendapatkan solusinya, justru saya kawatir mereka semakin tertekan tanpa tahu apa yang harus dilakukan.

Semoga sharing saya hari ini bisa memberikan gambaran baru dalam memberikan motivasi, dan semoga teman-teman motivator bisa memberikan solusi yang tepat bagi permasalahan audiencenya. 





Komentar